Rabu, 22 Oktober 2014

SANTIGI (pemphis acidula)

bonsai santigi jadi, berharga puluhan juta rupiah
santigi / stigi / mentigi / drini / Pemphis acidula adalah marga tanaman maritim dalam keluarga Lythraceae. Baru-baru ini diperkirakan hanya satu spesies  tetapi sekarang diyakini memiliki dua santigi yang sangat adaptif. Kebanyakan santigi tumbuh subur di pinggir hutan manggroove. Penyebaran santingi secara alami adalah melalui bijinya yang terapung.

habitat pohon satigi ditepi pantai karang mampu hidup
Beberapa artikel di internet dan saat saya menunjukan jenis pohon santigi ke orang berusia diatas saya mengatakan bahwa kayu pohon santigi adalah rajanya kayu bertuah untuk penyerap racun, tasbih dan lain lain.
Untuk penggemar ikan hias juga memanfaatkan kayu santigi untuk memperindah aquariumnya sebab kayu santigi tidak mengapung tapi langsung tenggelan di air dan tidak menyebabkan air berwarna sehingga air di aquariun tetap jernih.

Bagi penggemar bonsai pohon santigi juga salah satu jenis pohon favorit yang bernilai tinggi karena bentuk batang berserat yang meliuk, kulit batang bersisik yang retak retak sedikit mengelupas terkesan tua, daunya yang kecil dan daya tahan yang luar biasa ini sangat ideal untuk di jadikan tanaman bonsai berkelas.
kayu santigi tekstur kulitnya yang bagus

Pernah saya baca dengan tekstur kulit retak bersisik itu adalah cara santigi untuk bertahan hidup dengan menyimpan banyak air di batangnya melalui retakan sisik kulit tersebut.

Tak heran kalau saat ini dialam bebas cukup susah menjumpai pohon santigi karena terdapat tiga kelompok pemburu pohon ini yaitu pelaku metafisika, penghobi ikan hias dan penggemar bonsai. Akhirnya saya mulai menanam pohon tersebut dengan cara stek santigi dan saya telah berhasil memperbanyak pohon santigi dengan cara stek agar didapat bakalan bonsai santigi yang bisa disiram dengan air tawar dan mudah dibentuk sesuai keinginan serta untuk melatih kesabaran.
bibit santigi dijual ada disini

3 komentar:

Lambok Arnold Siregar mengatakan...

nice,,, ada bibit santiginya mas..

indras mengatakan...

Terima kasih, bibit santigi ada di sini http://bakalanbonsai.blogspot.com/p/bahan-bonsai.html?m=1

Unknown mengatakan...

Berapa bibit santiginya mas